Seputar Berita Terkini dan Terupdate SeIndonesia

Netflix ‘Larang’ Tonton ‘The Ted Bundy Tapes’ Sendirian

Netflix ‘Larang’ Tonton ‘The Ted Bundy Tapes’ Sendirian

Film dokumenter Conversations With A Killer: The Ted Bundy Tapes telah ditayang di perdana di Netflix. Dan sepertinya cerita yang diangkat dari kisah nyata tersebut benar-benar mencekam.

Dokumentasi yang tlah diantisipasi kehadirannya tersebut sengaja diputar untuk pertama kalinya bertepatan dengan 30 tahun eksekusi Ted Bundy. Seorang pembunuh yang mengaku telah menghabisi 36 wanita dan gadis muda di era 1970-an secara brutal.

Dalam film , terdapat rekaman audio terkait pengakuan Bundy yang mengerikan selama berjam-jam. Wawancara ini belum pernah diperdengarkan dimanapun sebelumnya.

Bersama dengan wawancara itu, dokumentasi juga memuat testimonial dari para wanita yang pernah dekat, atau bertemu langsung dengan Bundy, berbicara mengenai pandangan mereka tentang si pelaku dan hal-hal terkait lainnya.

Lihat juga: Facebook Messenger, Instagram, Whatsapp, Akan Diintegrasikan

Secara umum, gambaran yang diberikan memang cukup ekstrim, sehingga Netflix merasa perlu mengeluarkan peringatan untuk yang berminat menontonnya.

“Untuk Anda yang ahli dalam podcast kriminal yang nyata, Conversations with a killer: Ted Bundy Tapes sekarang  sudah bisa di saksikan mungkin sebaiknya jangan menontonnya sendiri,” kata Netflix , diikuti huruf ‘X’ sebagai tanda cium.

Melansir NME, Sutradara Joe Berlinger menyebutkan bahwa dokumentar ini ‘membuai’. “Seri Netflix ini adalah semacam katalog dan menyelam jauh ke dalam buaian, ke kuburan Ted Bundy. Benar-benar membedah kejahatan dan metodologinya,” ujarnya.

Lihat juga: Tabloid Indonesia Barokah Beredar Di Masjid Dan Ponpes Batang

“Dia (Bundy) menyentuh ketakutan kita yang terdalam, bahwa Anda tidak tahu dan tidak bisa mempercayai orang yang tidur di sebelah Anda. Masyarakat ingin berpikir mudah untuk mengenali orang yang bisa melakukan kejahatan,” lanjutnya.

“Bundy memberitahu kita, bahwa mereka yang melakukan kejahatan seringkali orang yang kita kenal dan percayai,” ucap Berlinger.


Reader Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *